Kegiatan HMTL GEMAS

07 Desember 2021

Pada tanggal 27 November 2021 dari pukul 08.30 sampai pukul 13.30 telah dilaksanakan acara HMTL Gemas di SMA Negeri 6 Padang dengan tema “Ceria Bersama, Hijaukan Dunia” yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Andalas. HMTL Gemas sendiri merupakan acara penutup dari rangkaian acara Environmental Responsibility 2021 Acara ini dihadiri sekitar 200 orang yang terdiri dari siswa SMA Negeri 6 Padang, guru dan juga anggota HMTL FT UNAND. Acara HMTL Gemas dibuka oleh moderator, yaitu Rahma Ayu dan Asep Tri Rizki Putra.

HMTL Gemas teridiri dari 2 rangkaian acara yaitu acara formal dan acara non formal. Acara formal terdiri atas pemberian materi, sedangkan acara non formal terdiri atas presentasi Lomba Karya Daur Ulang, pembagian botol tumblr dan juga pembagian kotak sampah pendukung Bank Sampah. Terdapat 3 materi yang disampaikan, diantaranya pengenalan Jurusan Teknik Lingkungan dan Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan oleh Rahmadhany Utami, pengenalan Ikatan Mahasiswa Teknik Lingkungan Indonesia (IMTLI) oleh Muhammad Reza Tanjung, serta materi edukasi 3R oleh Cattleya Dwiatty Putri. Presentasi Lomba Karya Daur Ulang dilakukan oleh siswa kelas X SMA Negeri 6 Padang yang sebelumnya sudah membuat karya daur ulang per kelasnya yang dipandu oleh MC Non Formal.

Sebelum melaksanakan ishoma pada jam 12.10, dilakukan pembagian botol tumblr kepada siswa/siswi SMA Negeri 6 Padang dan juga masyarakat sekitar sekolah oleh panitia dan anggota HMTL FT UNAND. Setelah ishoma, diumumkan pemenang dari Lomba Karya Daur Ulang serta pemberian plakat dan hadiah. Acara terakhir yaitu penyerahan Kotak Pendukung Bank Sampah yang telah disiapkan oleh panitia kepada SMA Negeri 6 Padang sebagai bentuk mendukung pengelolaan sampah di sekolah tersebut. Penyerahan ini dilakukan oleh Ketua Pelaksana ER 2021, Daffa Naufal Rizal. Acara ditutup oleh foto bersama.

Read 4854 times