Kode Matakuliah : PAP414
Jumlah SKS : 4
Prasyarat : PAP413*
Sinopsis :
Tugas akhir II adalah berupa karya tulis ilmiah berdasarkan hasil penelitian lapangan, penelitian laboratorium, dan atau kajian kepustakaan yang disusun di bawah pengawasan dosen yang bertindak sebagai pembimbing. Tugas akhir II merupakan sebagian kewajiban mahasiswa untuk bisa dinyatakan lulus dari program studi fisika. Batasan masalah Tugas Akhir ditentukan oleh pembimbing dan dibantu oleh staf pengajar yang lain pada saat Seminar Proposal (Tugas Akhir I). Prasyarat, tatacara, dan aturan lengkapnya mengacu kepada Buku Panduan Pelaksanaan Tugas Akhir dan Buku Panduan Penulisan Tugas Akhir yang berlaku.
Buku Acuan:
- Buku Panduan Pelaksanaan Tugas Akhir, Jurusan Fisika, FMIPA, Universitas Andalas, 2013.
- Buku Panduan Penulisan Tugas Akhir, Jurusan Fisika, FMIPA, Universitas Andalas, 2012.